Surat Terbuka Untuk Para Suami

7:56:00 PM

Oleh Ummu Alia

Kelak apa yang akan kutulis ini akan menjadi penyemangat dan motivasi dalam hidup kita, kuharap...

Apa yang menjadi target pertamamu saat mulai melangkahkan kaki pertamamu berangkat bekerja ya? Apakah pekerjaan-pekerjaan di kantor atau keluarga kita menjadi peringkat pertama dalam pikiranmu? Berada dalam peringkat berapakah kami ini?

Aku tahu kalau kamu bekerja dalam status fisabilillah dan kejadian sepanjang jam kerjamu adalah jihad, aku tahu Suamiku. Sehingga aku berdoa setiap keberangkatanmu ke kantor sambil tetap mengharapkan tak ada hal yang merisaukan hati terjadi sampai kamu pulang kerumah, kembali berkumpul dengan keluarga kecil kita di rumah mungil yang penuh sejarah.

Ku rasa tulisanku ini mewakili isi hati para Isteri yang setia menungu kedatangan suaminya dirumah dengan sepenuh jiwa. Seperti perasaanku menunggu kedatanganmu di teras depan kita senja hari atau di ruang tamu bila kamu pulang malam bahkan dini hari menyapa. Sering aku memutar otak supaya bisa memasak dan be-beres efektif, sehingga aku sudah rapi saat kamu tiba sepulang bekerja.

Wahai mujahid, bangunlah! Mari aku semangati kamu dengan kata-kata penyejuk, energi positif keluarga kita yang akan selalu dialirkan padamu, dengan mata yang selalu menyambut ceria, dengan teliga yang selalu siap mendengar keluh kesahmu, dengan tangan terbuka menyambut salam-mu, dengan perhatian penuh mendengar ceritamu dari jalan sana dan dengan harap menyimak nasihat-nasihat darimu.

Hanya kepada Allah ku memohon agar jangan Dia pisahkan aku darimu bahkan jika pun begitu, kuharap saat itu aku telah siap melepasmu. Dan yang paling ku harap berpisah darimu tak pernah terjadi.

Tak ada maksud apa-apa aku menuliskan ini, hanya sebuah catatan dari sudut hati yang hanya bisa diungkap lewat barisan kata penuh makna. Kusadarai esok tlah menanti yaitu mereka, ummat tersebar di bumi yang menunggu aksimu sepanjang hari.

Kamu kan slalu kucinta... :-)

*Saat menunggu kedatangannya kerumah*

By http://hijausurga.multiply.com

You Might Also Like

0 comments

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe